LDKO guna Membentuk Jiwa Kepemimpinan dan Profesionalisme Organisasi Mahasiswa
Sabtu 24 Februari 2024 Poltekkes Kemenkes Mataram menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan Organisasi (LDKO) Organisasi Mahasiswa bertempat di Aula lt. II Gedung Direktorat Poltekkes Kemenkes Mataram. Kegiatan yang dibuka Direktur Poltekkes Kemenkes Mataram dalam hal ini diwakili oleh Wakil Direktur III bidang Kemahasiswaan dan Alumni, ibu Mas’adah, M.Kep. ini diikuti oleh sekitar 150 peserta dari berbagai Organisasi Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Mataram. Kegiatan LDKO menghadirkan narasumber bapak Afif Maulana, SKM (Kasubbag ADUM Poltekkes Kemenkes Mataram), bapak Ns. H. Muh. Emilia Sa’di Rasyid, ...